Resep Nusantara, Tumis Kulit Melinjo Ikan Asin Teri !
KANIKAN - Saat ini kelihatannya Melinjo tengah lagi musim. Lantaran di pasar-pasar khususnya pasar traditisional lagi berlimpahan sekali orang yang menjjualnya. Saat ini khusus buat kalian para pencinta ikan asin mania, kami akan membahas seputar olah kulit melinjo menjadi makanan yang sangat super lezat namun juga bergizi : Resep Nusantara, Tumis Kulit Melinjo Ikan Asin Teri. Buat anda yang suka pedas, kali ini tak hanya mengunakan cabe merah, tapi ada beberapa tambahan juga dengan cabe rawit alias simungil extra pedas (cabe rawit pilihan). 

Sahabat KANIKAN, untuk lebih jelasnya lagi, mari kita bahas resep simpel tersebut, Resep Nusantara, Tumis Kulit Melinjo Ikan Asin Teri :

BAHAN-BAHANNYA :
  • 1/4 kg (seperempat kg) kulit melinjo, cuci hingga bersih, kemudian belah 2, dan rebus hingga matang, terakhir sisihkan.
  • 100gram (2-3pcs. KANIAKAN) ikan asin jenisteri (teri paron, teri medan, teri putih, atau teri sejenisnya sesuai selera anda), cuci sebentar, kemudian goreng sebentar dengan api kecil, dan sisihkan.
  • 1 papan petai (atau disesuaikan dengan selera anda), kemudian kupas, lalu belah 2
  • 3 sdm minyak sayur (untuk menumis bumbu).


BUMBU-BUMBUNYA :
  • 5 siung bawang merah, kemudian rajang/ iris hingga halus
  • 2 siung bawang putih, rajang/ iris hingga halus
  • 2 lembar daun salam
  • 1 jempol lengkuas, (lengkuas tersebut dimemarkan)
  • 2 lembar daun jeruk
  • 15 bh cabe merah, iris halus miring
  • 3 bh cabe ijo, iris halus miring
  • 10 bh cabe rawit utuh, jika suka pedas, cabe rawitnya di iris juga


PPROSES MEMBUATNYA :
  1. Panaskan minyak di wajan, kemudian masukkan semua bumbu-bumbu tadi ( mulai dari bawang putih, bawang merah, petai, cabe merah, cabe ijo, rawit, salam, lengkuas, daun jeruk) aduk hingga aromanya harum dan matang, lalu kemudian masukkan juga petai-nya.
  2. Langkah selanjutnya tambahkan ikan asin teri dan kulit melinjo-nya, kemudian aduk rata, lalu tambahkan garam secukupnya, dan gula sedikitnya.
  3. Aduk-aduk semua bahan hingga tercampur dengan rata, Terakhir Angkat dan hidangan siap disajikan.

NB: Masakan bisa anda sajikan bersama nasi anget (baik nasi putih ataupun nasi jagung), dan juga tak lupa sajikan masakan tersebut bersama keluarga anda tercinta ! Dijamin Pasti Nambah Terus....



Redaktur : Rohmah
Dipublikasikan oleh : kanikanpin.blogspot.com


2 komentar :

  1. Resep ini dan foto resep ini juga anda ambil dari webresep milik saya tanpa ijin dan menyebutkan secara lengkap alamat sumber nya .
    Ini termasuk pelanggaran hak cipta :( tolong hormati hak2 org lain ya..
    Silahkan jika ingin memposting artikel yg saya buat, tapi jangan lupa selau cantumkan secara lengkap sumber foto dan resep yang and

    ReplyDelete
  2. Yang anda buat copas dengan lengkap :(

    ReplyDelete

 
KANIKAN © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top